Hukrim

Truk Angkutan Pasir Tabrak Pagar Milik Keluarga Wuisan-Maramis

MINUT BUSERCRIME.info – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Tetey-Mapanget, tepatnya di  Desa Tetey Kecamatan Dimembe Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Senin (4/7/2016). Kali ini, sebuah truk pengangkut pasir yang dikemudikan , Uce Koloay warga Maumbi, menabrak pagar depan rumah Keluarga Wuisan-Maramis di Desa Tetey, Kecamatan Dimembe, yang berada tepat di tepi jalan raya tersebut. Hal itu terjadi saat pengemudi truk tersebut berusaha menghindari mobil yang sedang melambung dari arah utara ke selatan.

Informasi yang dihimpun, Senin (3/6/2016), peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.00 Wita, bermula ketika truk melaju dari arah utara (Lapangan) menuju Selatan (Dimembe). Saat truk berpelat nomor DB.8910.FY melintas jalan raya yang merupakan lokasi kejadian, tiba-tiba sebuah mobil kijang Inova dari arah selatan melaju ke utara, pengemudi truk terkejut saat melihat mobil kijang di depannya. Spontan pengemudi truk mengerem, namun karena jarak sudah terlalu dekat, pengemudi truk pun berusaha menghindari tabrakan dengan banting setir ke kanan.

Apes, truk terlalu kekanan dan terjerumus ke selokan hingga menabrak pagar rumah Keluarga Wuisan-Maramis yang belokasi di Jaga IV. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun kaca truk pecah dan bagian kanan. Begitu pula pagar rumah korban rusak akibat tabrakan tersebut.

Sementara ini belum ada dari pihak kepolisian yang menangani kecelakaan itu sampai berita ini diturunkan.
(Budo/Lky)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.